Brankas

Brankas adalah peralatan yang sangat dibutuhkan untuk melindungi uang, dokumen penting dan juga perhiasan Anda dari bahaya kebakaran dan pencurian.

Ada begitu banyak pilihan lemari penyimpanan yang memiliki fitur dan kapasitas masing-masing. Namun, untuk lemari yang paling aman adalah lemari besi tahan api atau brankas. Lemari besi ini dulunya hanya bisa dibeli oleh masyarakat tertentu yang memiliki uang banyak karena harganya yang cukup mahal. Namun sekarang, siapapun bisa membeli atau memiliki lemari besi ini agar terhindar dari berbagai risiko yang kemungkinan terjadi, misalnya saja pencurian atau bahkan bencana alam.

Mengenal Lebih Jauh Apa Itu Brankas

Brankas merupakan sebuah kotak besi atau lemari yang tahan api dan biasanya digunakan untuk melindungi benda berharga seperti uang, perhiasan, emas, surat berharga dan lain-lain. Banyak orang yang menyimpan barang berharganya disini ini agar terhindar dari pencurian. Untuk mendapatkan lemari besi sendiri bisa kita temui dengan mudah di rumah-rumah besar, kantor-kantor yang punya arsip penting.

Berdasarkan Bentuknya

Brankas berfungsi untuk menyimpan barang berharga dengan bentuk yang bervariasi. Pada awalnya, bentuk dari lemari besi ini seperti lemari atau silinder namun semakin berkembangnya zaman, sekarang bisa kita temui banyak sekali produsen yang membuatnya dengan bentuk yang unik dan bahkan menyerupai benda lain misalnya saja jam dinding atau juga buku.

Brankas Berdasarkan Kunci Pengaman

Untuk kunci pengaman brankas, tentunya lemari besi ini punya jenis yang cukup bervariatif mulai dari jenis digital hingga jenis putar. Kunci pengaman digital sendiri cukup populer dimana Anda bisa menggunakannya dengan cukup menekan tombol angka atau pinnya saja. Dengan hadirnya kunci pengaman jenis digital seperti ini tentu dinilai lebih aman karena memiliki fitur yang sangat baik dengan fitur keamanan ekstra.

Perlu Anda ketahui juga, Anda tidak akan bisa membuka lemari besi dengan tipe ini apabila baterai yang ada di kunci melemah. Jadi pastikan jika baterai Anda selalu dalam keadaan yang baik atau bisa diganti secara rutin. Ada juga menggunakan kunci pengaman putar dimana untuk menggunakannya Anda harus buat kode penguncian. Terlihat cukup rumit karena Anda harus selalu mengingat kode yang sudah Anda buat sebelumnya untuk memutar kuncinya. Jadi, pastikan jika Anda selalu hafal dengan kodenya supaya bisa dengan mudah membukanya.

Berdasarkan Ukurannya

Apabila Anda ingin membeli brankas, ada banyak ukuran yang bisa Anda pilih sesuai dengan yang Anda butuhkan. Ada yang berukuran kecil, ada yang sedang hingga besar. Sementara untuk harganya tentu sangat bergantung ukuran yang Anda pilih.

Brankas Berdasarkan Ketahanannya

Jika dilihat dari ketahanannya bisa dibagi menjadi 3 macam yakni steel safes atau dari plat besi atau baja. Lemari besi satu ini biasanya tidak tahan terhadap api dan digunakan hanya untuk menyimpan uang yang relatif kecil atau sedikit. Biasanya, orang yang menggunakannya adalah orang yang memiliki usaha dalam skala yang kecil. Ada juga fire safes dimana tipe ini sudah lengkap dengan fitur yang tahan api. Dengan body yang tebal dan apabila diketuk akan terdengar seperti ada isi.

Dan yang ketiga adalah fire and burglar safes dimana lemari besi ini tahan api dan juga tahan dobrak. Jika Anda ingin mencari yang punya keamanan tinggi maka Anda bisa gunakan brankas jenis ini. Itulah tadi beberapa hal tentang brankas yang wajib Anda ketahui sebelum membelinya. Pastikan jika yang dipilih nanti sesuai dengan kebutuhan. Jangan tergiur hanya dengan harga yang murah, karena kualitas harus menjadi yang utama.